JawaPos.com – Tak terasa, tahun 2020 sudah berada di pertengahan jalan. Bulan Juni diharapkan bisa lebih manis dibandingkan bulan sebelumnya. Tetaplah berpikir positif dan semangat menghadapi bulan yang baru.
Dilansir dari Bustle, Senin (1/6), sejumlah zodiak akan mengalami nasib mujur selama bulan Juni. Namun sebagian lainnya masih akan melewati masa-masa sulit.
1. Aries
Sudah waktunya Aries melakukan terobosan dalam karir. Perbaiki pola komunikasi dengan baik bersama keluarga. Sebab semua dukungan akan datang dari orang tua atau anggota keluarga lainnya. Dengan begitu, keyakinan dan antusiasme Aries bisa kembali.
2. Taurus
Hubungan intim atau pertemanan yang akrab bisa berakhir secara emosional bulan Juni ini. Taurus bisa punya perasaan pada sahabat sendiri. Masalah keuangan juga perlu diatasi. Berusahalah membangun keterampilan dalam dunia kerja.
3. Gemini
Hubungan profesional maupun romantis, bisa berakhir jika tak ada rasa saling menghormati. Maka sekarang saatnya Gemini didorong untuk menghormati nilai dan saling menghargai. Kabar baik, secara finansial, akan perubahan besar karena Anda dapat menerima tawaran pekerjaan. Saatnya melangkah dan menjadi pemimpin.
4. Cancer
Cancer selama ini bekerja terlalu banyak tapi merasa kurang dihargai. Fokus Anda sekarang adalah memperbaiki diri lebih baik dan mencari pekerjaan yang lebih berarti bagi. Saatnya menemukan kembali diri Anda. Peluang datang saat Anda ambisius, tegas, dan orisinal.
5. Leo
Hubungan asmara Leo sedang bermasalah. Hasrat dan gairah sepertinya sedang lesu. Fokuslah. Cobalah untuk serius menjalani masa saat ini. Dan melepaskan masa lalu akan membantu. Saatnya merintis kehidupan yang baru bebas dari bayang-bayang masa lalu.
6. Virgo
Emosi dapat mencapai puncaknya bulan ini ketika Anda didorong untuk berurusan dengan masalah terkait rumah atau keluarga. Tenang dan santai dengan kepala dingin akan membantu. Cobalah menjalin jaringan dengan orang-orang yang dapat menumbuhkan kesuksesan.
7. Libra
Sekarang saatnya untuk belajar dan mengadopsi perspektif baru. Jujurlah tentang apa yang Anda inginkan. Langkah karier besar sedang menunggy. Pergi ikuti kata hati ke mana hatimu berada. Jangan mau diajak berkompromi terlalu lama.
8. Scorpio
Dalam hal keuangan dan pekerjaan sedang mengalami masa sulit. Tapi tetap percayalah ada hal-hal yang lebih baik ke depannya. Berusahalah membangun kembali kepercacayaan. Fokuslah.
9. Sagitarius
Sagitarius harus bisa menurunkan ego. Anda tidak bisa selalu melakukannya sendiri. Pasti butuh jaringan selagi hidup sebagai makhluk sosial. Kreativitas harus membuat Anda keluar sebagai yang terbaik.
10. Capricorn
Capricor kurang fokus dan lebih percaya mengikuti arus. Padahal ini waktunya untuk meningkatkan kinerna. Kerja sama dengan rekan bisnis harus lebih dibangun untuk mencapai tujuan bersama. Memang ada hal yang mengganggu. Ada masalah kecil di rumah dan keluarga yang membuat Capricorn menjadi stres. Cobalah tetap rileks.
11. Aquarius
Persahabatan membuat Aquarius berusaha melakukan perubahan besar. Perbaikan dalam perawatan diri juga dibutuhkan. Aquarius bisa mendapatkan tawaran pekerjaan baru bulan ini. Perbaiki keahlian dan tetap percaya diri pada ide sendiri.
12. Pisces
Karier dan ambisi masih menjadi fokus bagi Pisces. Ini bisa mendorong Anda untuk mengejar pekerjaan yang lebih baik. Cinta dan romansa memang sedang memanas, tetapi berhati-hatilah mengulangi kesalahan. Hati-hati juga dalam hal keuangan.
from JawaPos.com https://ift.tt/3gEJ7Yc